Senin, 21 Juli 2014

Antara Kepastian dan Kebimbangan

Assalamualaikum Wr.Wb
Cinta merupakan sebuah perasaan yang muncul dari hati manusia. Allah telah memberikan sebuah cinta kepada makhluknya untuk digunakan dengan sebaik-baiknya, tidak untuk disia-siakan atau bahkan dirusaknya. Terkadang, cinta banyak menyesatkan kaum remaja yang kurang mendalami apa itu sebenarnya cinta. Tentunya kita semua mengharapkan cinta yang sesungguhnya bukan? cinta yang tidak penuh dengan keraguan, atau bahkan cinta yang tidak penuh dengan permainan. Mencintai dan dicintai merupakan dua hal yang lumrah. Normal bila kita mencintai atau dicintai, perasaan suka, kagum, atau hendak ingin memiliki pasti ada disetiap insan manusia, namun yang lebih penting adalah cara kita menyikapi cinta itu sendiri. Jangan sampai, cinta dapat membuat kita tersesat dan jauh dari kebenaran. Teman-teman yang dirahmati Allah SWT, marilah kita bangun cinta dengan mendahulukan kepantasan hati kita terlebih dahulu. Perbaikilah perilaku kita, pantaskanlah dulu diri kita untuk mendapatkan seseorang yang baik yang telah Allah siapkan untuk kita. Kita adalah cerminan jodoh kita. Daripada bingung mencari cinta, lebih baik pantaskan diri terlebih dahulu, karena Allah telah mempersiapkan seseorang disana untu kita. Ibaratkan sebuah pintu dengan kuncinya. Untuk apa kita mencoba membuka pintu tersebut dengan kunci yang ada satu persatu? cukup saja kita tanyakan pada pemilik pintu itu, kunci mana yang benar dan pas. Mari kita mantapkan diri kita, untuk menjadi diri yang jauh lebih baik dari sebelumnya. Teruslah berusaha semampu kita, jangan pernah menyerah.
Wassalam. N3

Tidak ada komentar:

Posting Komentar